Resep Bubur Ayam Kampung Paling Nikmat dan Mudah Dibuat

Menu sarapan adalah menu yang penting untuk kita persiapkan di setiap harinya. Bubur ayam mungkin bisa dijadikan sebagai salah satu masakan favorit keluarga anda di rumah . Cita rasa yang gurih, lembut banyak digemari terutama kalangan anak – anak. Akan tetapi membuat bubur ayam yang hanya begitu saja bisa membuat yang makan merasa bosan . Bubur ayam kampung bisa menjadi menu sarapan pilihan yang tidak membosankan. Banyak warung yang menjual menu bubur ayam ini. Akan tetapi, membuat sendiri dirumah tidak kalah nikmat dengan membeli di warung bubur ayam yang telah terkenal. Terlebih lagi banyak penjual yang memakai ayam negri untuk ayam suwirnya. Pastinya anda tau jika ayam negri tidak bagus bagi kesehatan.

Resep bubur ayam juga telah jadi andalan para pedagang kaki lima. Tapi jika mau mempelajari setahap demi setahap cara buat bubur ayam ini pastinya anda akan bisa menambah resep masakan enak untuk menu dagangan jualan. Dengan begitu anda bisa mendapatkan keuntunganh. Meskipun tampaknya cara memasak bubur ayam itu sederhana, namun ada rahasia tersendiri untuk membuat bubur ayam yang enak dan lezat. Berikut ini resep bubur ayam kampung yang nikmat dan praktis yang banyak disukai oleh keluarga anda.

Baca Juga =>  Resep Ayam Lodho Lezat Asli Tulungagung

Resep Bubur Ayam Kampung

Resep Bubur Ayam Kampung paling Nikmat dan Mudah Dibuat

Bahan membuat bubur ayam :

  • 200 gram beras
  • 2 liter air
  • 500 gram daging ayam kampung
  • 4 sendok makan santan kental
  • 1 sendok makan garam

Bahan Pelengkap Bubur Ayam :

  • 1 butir telur, 2 cakwe, ayam rebus , setelah itu belah menjadi 2 bagian
  • 2 cakwe , iris tipis – tipis saja
  • 2 batang daun bawang , iris tipis
  • 1 batang seledri , iris tipis
  • merica bubuk secukupnya
  • kecap asin secukupnya
  • kecap manis secukupnya
  • kerupuk biasa atau bisa juga menggunakan kerupuk udang

Cara membuat bubur ayam kampung spesial:

  • Untuk membuat bubur ayam kampong special pertama – tama yang harus dilakukan yaitu cuci bersih daging ayam.
    Setelah itu rebus sampai ayam tersebut benar benar matang.
  • Angkat dan selanjutnya tiriskan
  • Dan yang kedua , cuci bersih beras. Rebus beras tersebut dengan kaldu sisa daging ayam tadi sambil di beri air secukupnya saja.
  • Aduk – aduklah sampai matang dan selanjutnya masukan garam secukupnya .
  • Masukanlah santan ke dalam bubur , masak hingga air menyusut sembari di aduk dengan perlahan hingga nasi sudah menjadi bubur.
  • Ayam yang telah di rebus tadi selanjutnya di goreng sebentar.
  • Kemudian angkat tunggu sampai dingin kemudian ayam di suwir – suwir. Lalu sisih kan
  • Siapkan mangkok. Setelah itu tuang bubur yang telah matang
    Kemudian masukan telur, tambahkan bubuk merica , kecap manis , kecap asin sesuai dengan selera anda.
  • Tambahkan pelengkap di atas bubur dengan suwiran ayam, daun bawang , cakwe dan seledri.
    Bubur ayam telah siap untuk di santap.
Baca Juga =>  Resep Ayam Taliwang Khas Lombok Paling Gurih

Untuk  resep bubur ayam kampung spesial ini adalah menu bubur ayam sangat pas sekali untuk sarapan keluarga. Sebab bubur ayam ini rendah karbohidrat jika dibandingkan dengan anda makan nasi. Ayam kampong yang digunakan untuk pelengkap bubur ayam ini sangat bergizi dan baik untuk kesehatan anda.

Untuk lebih maksimal anda bisa menggunakan bumbu bumbu yang, dengan demikian cita rasa yang dihasilkan akan menjadi lebih spesial. Maka dari itu, cobalah untuk membuatnya secara lengkap, resep masakan tradisional ini cukup banyakyang menyukainya. Bubur ayam kampung special ini akan menjadi menu yang lezat untuk sarapan pagi ataupun untuk menu makan malam anda dan keluarga.

Reply