Resep, Bahan dan Cara Membuat Seblak Paling Enak
Seblak merupakan salah satu hidangan yang dibuat dari kerupuk mentah yang prosesnya direndam dengan air panas dan dimasak dengan menggunakan bumbu cabai. Bahan masakan ini memang tengah populer di berbagai kota besar yang ada di Indonesia. Seperti Jakarta, Bandung dan Yogyakarta. Apakah anda masih bingung apa saja bahan dan cara membuat seblak? Dibawah ini kami akan bagikan resepnya lengkap untuk anda.
Seblak memang bisa diolah dengan berbagai macam variasi isi dan juga berbagai bahan. Bukan hanya kerupuk saja, tapi ada juga seblak ceker, seblak mie dan masih banyak lagi yang lainnya. Bahan dan cara membuat seblak sendiri sebenarnya tidak sulit dan mudah ditemukan di sekitar kita. Jadi anda bisa membuat sendiri seblak di rumah dengan resep yang nanti akan kami bagikan ini.
Bahan dan Cara Membuat Seblak Di Rumah
Seblak memang memiliki cita rasa yang pedas dan gurih. Cara membuatnya sangat mudah, praktis dan tidak butuh waktu lama. Jadi bila anda bosan dengan hidangan seblak yang itu-itu saja dan ingin menikmati variasi seblak lainnya. Anda bisa membuat beberapa kreasi seblak yang seperti kami bagikan resepnya ini.
Resep Seblak Ceker
Untuk membuat seblak ceker bahan yang diperlukan diantaranya adalah:
- ceker ayam
- bawang putih
- bawang merah
- cabe rawit
- bubuk cabai
- cabe keriting merah
- kemiri
- kencur
- daun salam
- jahe
- laos
- sereh
- kaldu ayam
- dan air.
Cara Membuat:
Cara membuatnya ceker dicuci sampai bersih lalu direbus bersama dengan sereh, salam, laos dan jahe yang telah dimemarkan. Rebus ceker hingga empuk. Haluskan bawang putih, bawang merah, kemiri, kencur, cabe rawit dan cabe keriting. Lalu panaskan panci dengan sedikit minyak. Masukkan bumbu halus dan tumis sampai harum. Tambah dengan bubuk cabai dan daun salam lalu tumis lagi sampai layu. Masukkan air rebusan ceker dan ceker yang telah direbus tadi dan dibumbui dengan kaldu ayam instan. Beri sedikit garam sampai rasanya sesuai.
Resep Seblak Makaroni
Seblak yang bisa anda buat untuk variasi adalah resep seblak makaroni udang. Rasanya nanti akan lebih mirip pasta namun lebih pedas. Bahan-bahan yang dibutuhkan di antaranya adalah:
- makaroni
- udang yang telah direbus dan dikupas kulitnya
- telur ayam
- bumbu halus berupa: cabe merah, bawang merah, bawang putih, kencur, cabe rawit, kemiri, royco kaldu ayam dan garam.
Proses Pembuatannya:
Untuk pembuatannya sangat mudah, makaroni disebut sampai matang tapi jangan terlalu lembek karena akan dimasak kembali. Panaskan panci dan beri sedikit minyak lalu tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan telur lalu aduk aduk dan orak-arik. Masukkan air, tambahkan makaroni yang sudah direbus tadi bersama dengan udang. Masak sampai matang lalu sajikan.
Seblak Mie
Umumnya resep seblak mie dapat menjadi alternatif untuk merebus biasa. Caranya sangat mudah bahan yang diperlukan:
- mie telur atau mie instan
- kol
- kerupuk
- telur ayam
- daun bawang
- asam jawa
- royco kaldu ayam
- ditambah dengan bumbu halus berupa bawang putih, bawang merah, cabai, kencur dan garam.
Cara memasaknya sangat mudah, panaskan panci dan beri sedikit minyak lalu masukkan bumbu halus dan masak sampai harum. Selanjutnya masukkan telur lalu orak arik, tambahkan air, mie telor, kol, kerupuk, royco dan juga asam jawa. Masak sampai kerupuk menjadi lembek. Langkah terakhir masukkan bawang daun, jika rasanya sudah sesuai selera lalu angkat dan sajikan.
Cukup mudah bukan resep seblak yang bisa dibuat di rumah ini. Bahan dan cara membuat seblak ini sangat simpel. Anda bisa menghidangkan seblak pedas yang menggugah selera makan keluarga tercinta.